Masyarakat Empat Desa di Reok Barat Perbaiki Jalan Propinsi yang Rusak, Bupati Manggarai Turun ke Lokasi

Namun, Bupati Hery dalam kunjungannya kemarin mengaku sudah beberapa kali memberitahu pemerintah Propinsi terkait kondisi jalan tersebut yang rusak dan mengusulkan untuk segera diperbaiki baik melalui Dinas Propinsi, Anggota DPR RI, maupun DPRD perwakilan dari Manggarai. Namun menurut Bupati tanggapan pihak terkait adalah akan diusahakan.

Kerja Bakti masyarakat Empat Desa di Kecamatan Reok Barat: Desa Nggalak, Desa Kajong, Desa Lante, Desa Sambi memperbaiki jalan propinsi di ruas Dusun Munta dan Tureng, Senin (21/11/) dan Selasa (22/11/2022). (Foto Frans Engkok /Vian)

 

“Beberapa kali, baik melalui Dinas Propinsi, Anggota DPR, maupun anggota DPRD yang merupakan perwakilan dari Manggarai, (Responnya?-Wartawan) Jawabannya tentu diusahakan,” kata Bupati Hery Nabit kepada awak media saat tiba di Dusun Munta, Senin (21/11/2022).

Terkait hingga saat ini jalan tersbeut belum juga diperbaiki, menurut Bupati Hery dipahami pihaknya karena adanya berbagai kesulitan dan ketertabasan yang dialami pemerintah propinsi.

BACA JUGA:
Tanam Simbolis Tanaman Pala di Renda, Bupati Hery: Di Maluku Harga Biji Pala Sekarang Rp50-80 Ribu
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More