Bupati Manggarai Harapkan Keterlibatan BUMD dan BUMN dalam Membangun Daerah
“Pertemuan hari ini lebih pada menggugah keterlibatan kita semua. Kami menyadari Bapak pimpinan BUMD dan BUMN merupakan perwakilan dari kantor pusat masing-masing. Keputusan pasti ada di pusat, tapi tidak ada salahnya kita kumpul seperti ini untuk membangun koordinasi kita, berharap pertemuan hari ini memberi dampak untuk pembangunan,” katanya.
Bupati Hery juga berharap agar BUMD dan BUMN bisa memberikan kontribusi dalam pembangunan daerah baik melalui CSR maupun kontribusi jenis lainnya dengan tetap berkoordinasi dengan Pemkab Manggarai.
“Kita berharap jangan sampai ada lembaga BUMN atau BUMD tidak berbuat apa-apa dalam satu tahun, tidak ada CSR. Memang CSR itu tidak harus melalui APBD, bisa juga langsung ke masyarakat. Tapi saya minta untuk kegiatan CSR yang langsung ke masyarakat tolong juga disampaikan informasinya kepada kami, supaya jangan ada tumpang tindih,” ujarnya.
“Karena hari ini banyak orang baik yang datang membantu, supaya kalau kami diminta untuk tunjukkan lokasi tidak lagi ke lokasi yang sudah dibantu oleh lembaga lain. Apalagi kalau jenis bantuannya sama,” tutup Bupati Hery.