
Reaksi kesadaran pada saat mengalami situasi stimulus khusus kemudian pengalaman subyektif tersebut diterima oleh otak khususnya bagian otak sistem limbik sebagai pusat emosi. Otak sistem limbik berfungsi menampung dan memelihara pengalaman yang berhubungan emosi dan afeksi.
Karena itu, fungsi otak bagian sistem limbik berhubungan dengan emosi dan afeksi manusia seperti emosi ketakutan akan kematian dan rasa sakit dan menderita, rasa iri dan dendam, rasa sedih dan dukacita, rasa suka dan tidak suka serta rasa gembira dan sukacitan dan afeksi lainnya.
Jadi otak memiliki relasi di antara afeksi kecemasan, kecewaan, kuatir dan gelisah dengan fungsi otak bagian emosi ketakutan.
Salah satu fungsi utama dari fungsi-fungsi otak manusia yakni fungsi otak untuk berpikir rasional yang berpusat pada bagian otak neokorteks. Fungsi otak untuk berpikir untuk menunjang hidup, fungsi otak berpikir untuk menunjang emosi-emosi dan fungsi otak berpikir menampung pengalaman hidup spiritual Porat Antonius, (2019).