BNPB Pasang 441 Rambu Evakuasi di Manggarai Barat Gunakan 6 Bahasa

BNPB Pasang 441 Rambu Evakuasi di Manggarai Barat Gunakan 6 Bahasa
Rambu jalur evakuasi bencana tsunami di kawasan pesisir pantai Labuan Bajo menggunakan bahasa Inggris, Latin, Mandarin, Jepang, Arab dan bahasa Indonesia. Foto: Robert Perkasa

Lokasi pemasangan rambu

Antonius menerangkan, lokasi pemasangan rambu evakuasi bencana di dalam kota Labuan Bajo, yakni mulai dari Hotel Plataran sampai Golo Hiltop. Ada 3 titik kumpul untuk kawasan ini, yaitu di Pelataran, simpang Bukit Cinta, dan Golo Hiltop

Pemasangan rambu evakuasi juga telah dipasang mulai dari arah TPI Kampung Ujung-Kampung Tengah sampai Puskesmas Labuan Bajo. Untuk kawasan ini ada 3 titik kumpul, yaitu di simpang Paradise, belakang Gereja Stella Maris dan di Simpang Puskesmas Labuan Bajo.

Untuk wilayah Gorontalo, rambu evakuasi telah dipasang mulai dari Kampung Air-Pede hingga Gorontalo. Untuk kawasan ini ada 3 titik kumpul, yakni di SDN 2 Labuan Bajo, pekuburan Gorontalo dan di bukit Biara SVD Gorontalo.

Desa Macang Tanggar, Kecamatan Komodo (bagian sekatan kota Labuan Bajo) telah dipasang  mulai dari jembatan Nanga Na’e. Titik kumpul di Dekat Kantor Desa Macang Tanggar.

BACA JUGA:
Manggarai Barat Ramah, Aman dan Nyaman Dikunjungi
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More