
Bertekad Lebih Serius Tangani ODGJ pada Tahun 2022, Bupati Manggarai Perluas Kerjasama dengan Panti Rehabilitasi Jiwa
“Sehingga Februari awal akan dilakukan sosialisasi terhadap tenaga kesehatan yang ada. Intinya bahwa kita lebih serius menangani ODGJ di tahun 2022,” ungkap Bupati Hery.
Selain itu Bupati Hery juga menyentil soal BPJS ODGJ, sebab menurutnya banyak ODGJ yang tidak dirawat karena kendala biaya. Di lain sisi, kendala untuk mengurus BPJS juga kata dia, adalah dokumen kependudukan. “Untuk itu, kita nanti akan perintahkan Disdukcapil untuk melakukan perekaman KTP bagi penderita ODGJ maupun penyintas yang masih membutuhkan obat-obatan,” tutupnya.*(Edit. Pb-7 /@prokopimmanggarai)