Marilah Kita Belajar Membaca Cepat: Menghitung Kecepatan Membaca (2/3 Tulisan-Saduran)

Oleh: P. Yosep Bala Makin, SVD. Penulis adalah Pastor Paroki St. Yusuf Raba-Bima

Kecepatan membaca kita yang ideal berakhir 400-500 KPM. Perlu Anda ketahui bahwa orang yang rajin membaca akan relatif memiliki kecepatan membaca  lebih tinggi dibandingkan dengan orang-orang yang tidak suka membaca. Jika memang Anda ingin memperbaiki kecepatan membaca, maka salah satu tips yang sederhana adalah membiasakan membaca karena secara alami akan meningkatkan kecepatan membaca. Anda terbiasa dengan tulisan-tulisan yang Anda baca dan kemampuan mengenal kata secara baik dan benar. Jika Anda sudah berlatih dengan teratur dan sekaligus menggunakan teknik-teknik dalam proses membaca cepat maka kecepatan membaca 500-700 KPM masih sangat mungkin untuk dicapai. Untuk dapat mencapai lebih dari itu tentunya membutuhkan suatu kondisi khusus di mana Anda memiliki konsentrasi yang sangat tinggi dan perhatian yang sangat kuat dengan persiapan yang baik sebelum membaca dilakukan.

Sebuah pertanyaan, apakah Anda bisa lebih dari 100 KPM? Pendapat para ahli  dalam hal membaca cepat memiliki pendapat yang berbeda. Ada ahli yang mengatakan bahwa hal itu mungkin dilakukan dengan satu teknik yang disebut photoreading. Photoreading adalah teknik membaca khusus seperti mem-foto halaman sehingga cukup membutuhkan waktu singkat. Satu buku dapat diselesaikan dalam tempo yang sangat singkat. Berikut, apa-apa yang dibaca dipahami dalam proses membaca cepat itu. ada pula ahli yang berpendapat bahwa kecepatan membaca yang sangat tinggi bisa dicapai, namun sangat sulit. Nah, itu tadi hanya jika seseorang menghilangkan proses membaca dalam hati yang dikenal dengan nama sub vokalisasi memperlambat proses membaca. Kebanyakan kita membaca juga dengan cara membaca dalam hati atau membaca di kepala kita. Dalam beberapa hal itu sedikit menghambat kecepatan membaca.

BACA JUGA:
Jurus Jitu Jadi Pelajar Beretika di Dunia Digital
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More