Marilah Kita Belajar Membaca Cepat: Menghitung Kecepatan Membaca (2/3 Tulisan-Saduran)
Oleh: P. Yosep Bala Makin, SVD. Penulis adalah Pastor Paroki St. Yusuf Raba-Bima
Jadi, tips pertama dalam belajar membaca cepat adalah jangan membaca sambil beruara atau menyebutkan kta-kata yang dibaca. Ini akan menyebabkan kecepatan membaca Anda turun drastis mendekati kecepatan bicara.
Berikut ini kita akan melihat tabel kecepatan membaca. Anda bisa melihat ada 5 dalam tabel kecepatan membaca sekaligus panduan kecepatan membaca:
- Buruk 0 – 150 KPM
- Rata-rata 150 – 300 KPM
- Baik 300 – 500 KPM
- Sangat baik 500 – 750 KPM
- Luar biasa 750 – 1000 KPM
Kecepatan membaca 0 – 150 KPM setara dengan kecepatan bicara karena Anda membaca sambil bersuara. Kecepatan membaca rata-rata orang karena latihan. Maka yang seringkali berlatih dan praktik, kecepatan membaca 500 KPM bukan merupakan hal sulit. Kecepatan membaca 500-750 KPM karena terlatih dalam proses membaca, memiliki konsentrasi yang baik dalam membaca, dan persiapan yang matang sebelum proses membaca dilakukan. Yang lain proses membaca sampai tingkat sangat dan luar biasa karena terlatih dan terus-menerus memperbaiki kecepatan membaca kita.