Bambang Soesatyo Dorong Pemda Sediakan Jalur Khusus Sepeda

Bamsoet & Raffi Bersepeda (2)
Bamsoet saat menghadiri acara Ulang Tahun ke-11 komunitas sepeda Green Fly, di Jakarta, Minggu (30/8). (Foto istimewa)

 

JAKARTA, Pojokbebas.com – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendorong pemerintah daerah menyediakan jalur khusus sepeda di berbagai ruas jalan.

Bamsoet mengajurkan bagi kandidat yang akan maju dalam kontestasi Pilkada 2020, pembuatan jalur khusus sepeda bisa dimasukan dalam salah satu program aksi yang bisa mendulang suara. Selain konkrit dan mudah ditagih, program tersebut juga bisa menumbuhkembangkan minat olahraga sepeda, sehingga bisa mengurangi polusi udara akibat gas pembuangan yang dihasilkan kendaraan bermotor.

“Di awal tahun 2010-an, olahraga lari menjadi pilihan favorit masyarakat dalam berolahraga.  Bahkan lari tak sekadar menjadi olahraga, melainkan juga menjadi gaya hidup. Kini di tahun 2020, akibat Pandemi Covid-19, olahraga sepeda yang mendapatkan tempat di hati masyarakat,” ujar Bamsoet saat menghadiri acara Ulang Tahun ke-11 komunitas sepeda Green Fly, di Jakarta, Minggu (30/8).

BACA JUGA:
Ketua DPRD Matim Minta Shelter Pasien Corona Dipindahkan dari RSUD
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More