
Alumni STFK Ledalero Diminta Gunakan Filsafat dan Teologi Sebagai Instrumen Emansipatoris Membaca Tanda-Tanda Zaman
“Berpegang pada ajakan ini, bahwa filsafat dan teologi dengan segala tugasnya di hadapan dongeng-dongeng, terutama semua dongeng dengan segala narasi penindasan dan ketidakadilan, lembaga STFK Ledalero harus menjadi lembaga pendidikan yang merintis ikhtiar pembebasan dan transformasi sosial dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” katanya.

62 orang lulusan Terpuji
Pada kesempatan ini, Wakil Ketua 1 STFK Ledalero, Dr. Yosef Keladu Koten membacakan predikat kelulusan 201 sarjana strata 1, di mana ada 54 orang di antaranya meraih predikat kelulusan cum laude/terpuji. Inilah para sarjana strata I yang meraih predikat kelulusan cum laude terbaik 1 diraih Yustinus Marsela . B. Gabhe dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,93, disusul Emilianus Kurniawan Jehamun (3,79), Arnoldus Yansen Sabu Paji (3,77).