Ketika Alumni STFK Berkomitmen Perkuat Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif Ledalero
Oleh Wall Abulat (Wartawan, Penulis Buku dan Alumnus STFK Ledalero)
Sementara secara Jabatan Akademik Dosen, ITFK memiliki seorang Profesor , Lektor Kepala ada 1; Lektor ada 20; Asisten Ahli ada 12; Tenaga Pengajar: ada 31 (termasuk dosen tidak tetap/kontrak/tamu).
Sedangkan secara kualifikasi pendidikan, IFTK memilki 21 orang doktor/S3; S2 ada 44 orang; dan tenaga kependidikan berjumlah 37 orang dengan rincian pegawai tetap ada 29 orang; tenaga kontrak ada 8 orang.
Statuta Perkumpulan Alumni IFTK Ledalero
Melihat adanya pelbagai dinamika di atas, baik sisi positif maupun beberapa kendala, maka alumni melalui tim khusus berhasil merancang dibentuknya satu Perkumpulan Alumni IFTK Ledalero dengan draft Statuta memiliki 6 bab, dan 10 pasal.
Rancangan ini dibacakan/dipresentasikan oleh perwakilan Tim Khusus Paolus Nong Susar yang juga Mantan Wakil Bupati Sikka di di hadapan para alumnus yang menghadiri Temu Alumni dimaksud.
Ada pun enam bab yang tertuang dalam Statuta Perkumpulan Alumni IFTK ini meliputi Bab 1 Bentuk, Nama, Tempat dan Waktu. Bab II: Azas, Tujuan, dan Kegiatan. Bab III Kerangka Dasar Perjuangan. Bab IV Prinsip, Standar, Etika dan Good Governance. Bab kekayaan yang di dalamnya ada ketentuan iuran anggota, sumbangan-sumbangan lain atau dalam bentuk barang, hibah-hibah, dll. Bab VI tentang keanggotaan, Hak, dan Kewajiban serta rapat anggota.