Pelajar SMA Indonesia Sabet Juara II Dunia Business Case pada Ajang International Economics Olympiad 2020
Jakarta, Pojokbebas.com – Di tengah pandemic covid 19, sejumlah pelajar SMA menorehkan prestasinya di tingkat international. Di Ajang International Economics Olympiad (IEO) Tahun 2020 Tim Indonesia berhasil meraih Juara II Subbidang Business Case yang diselenggarakan di Kazakhstan.
Pelaksana tugas (plt) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Asep Sukmayadi mengapresiasi capaian siswa Indonesia yang berhasil meraih juara 2 dunia pada kompetisi internasional tersebut.
“Saya ucapkan selamat dan bangga karena meski di tengah krisis yang sedang kita alami, semangat kalian tetap membara untuk mengikuti kompetisi ini dan menjadi juara dua dunia. Kesungguhan niat dan militansi belajar kalian, patut di contoh oleh seluruh generasi muda di Indonesia,” ucap Asep Sukmayadi dalam keterangan persnya di Jakarta, (14/9/20).