Netanyahu Ultimatum Hamas Menyerahkan Diri

JAKARTA, Pojokbebas.com-– Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengultimatum kelompok Hamas agar segera menyerahkan diri.

Netanyahu memastikan bahwa agresi pasukan militer Israel kali ini akan menjadi akhir bagi Hamas.

“Ini awal dari berakhirnya Hamas. Saya katakan untuk teroris Hamas: selesai,” kata Netanyahu dikutip AFP pada Minggu (10/12).

Netanyahu mengklaim beberapa hari belakangan, puluhan anggota Hamas menyerah ke tentara Israel.

Militer Israel tidak mempublikasikan penyerahan diri Hamas. Sisi lain, Hamas menolak klaim Israel.

Netanyahu lantas mengutip pernyataan Menteri Pertahanan Yoav Gallant yang menyebut Hamas “kehilangan kekuasaan” di Gaza.

Baru-baru ini, perwakilan Hamas juga menuntut Israel untuk menyetop agresinya di Gaza jika mengembalkan sanderanya dalam keadaan hidup.

Hamas menuntut membuka kembali negosiasi dan pertukaran sandera di Gaza dengan tahanan Palestina dari penjara Israel.

“Baik musuh fasis dan kepemimpinannya yang arogan, maupun para pendukungnya, tidak dapat menahan tawanan mereka hidup-hidup tanpa negosiasi,” katanya.

BACA JUGA:
Netanyahu: Tidak Ada Tukar Tahanan dengan Hamas
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More