Kumpul di Batu Tulis, Megawati Dikabarkan Akan Umumkan Ganjar sebagai Capres Siang Ini

Usai Kumpul di Batu Tulis, Megawati Dikabarkan Akan Umumkan Ganjar sebagai Capres Siang Ini
Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan akan mengumumkan calon presiden (capres) pada siang hari ini. Foto dok/istimewa

 

JAKARTA, Pojokbebas.com – Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan akan mengumumkan calon presiden (capres) pada siang hari ini. Menurut informasi yang beredar, nama Ganjar Pranowo menjadi sosok pilihan putri Proklamator Bung Karno itu.

Beredar pula infomarsi bahwa Presiden Jokowi yang sedang berada di Solo, bakal segera merapat ke Jakarta Hari ini. Sebelumnya, berdasarkan informasi yang beredar di kalangan wartawan, Megawati telah menggelar rapat di Istana Batu Tulis, Bogor pada Kamis (20/4/2023) kemarin.

Dalam rapat itu diputuskan Ganjar Pranowo akan diusung sebagai Capres 2024. Rencananya, pengumuman tersebut akan dilakukan pada pukul 13.00 WIB setelah Salat Jumat (21/4/2023) siang ini.

Ganjar Pranowo sebagai capres lantaran elektabilitasnya politikus PDIP tersebut cukup tinggi. Belum ada kabar terkait apakah partai berlambang banteng moncong putih itu akan berkoalisi dengan partai lain. Sebab, PDIP sudah memenuhi syarat Presidential Thereshold (PT) di Pemilu 2019. (Pb-6)

BACA JUGA:
Meniti Jejak Pengabdian Misionaris Perdana SVD St. Josef Freinademetz
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More