Gelar Rapat, YMTTN Terus Berkomitmen Dukung Peningkatan SDM di TTU
Jakarta, Pojokbebascom – Pengurus Yayasan Mitra Terang Timor Nusantara (YMTTN) menggelar rapat untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dijalankan serentak menyusun program kerja ke depan di Jakarta, Minggu, (2/10/2022).
Hadir dalam rapat tersebut jajaran pengurus seperti Dewan Pembina YMTTN Alexander Maneklaran, SE, MM dan Ladislaus Naisaban, MA, Ketua Umum YMTTN Dr Frederikus Fios, Waketum I YMTTN Kamilus Elu SH, Waketum II YMTTN Redemtus Kono, M.Fil, dan Bendahara Umum Theodora Amfotis, SH.
Agenda rapat tersebut dimulai mendengar paparan tentang kegiatan dan program kerja dari Kepala Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pelatihan Dr Silverius Lake, Kepala Bidang Kesehatan dan Pemberdayaan Perempuan Veronika Lake, MM, serta Kepala Bidang Bisnis dan UMKM Adrianus Lopo Anunut, S.Tr. Par.
Apresiasi dan Masukan
Pada kesempatan itu, Alex Maneklaran dan Ladis Naisaban mengucapkan selamat serta memberikan apresiasi kepada pengurus YMTTN atas kerja keras mengurus legalitas yayasan serentak memperkenalkan kepada masyarakat melalui kegiatan-kegiatan kreatif di TTU.