SMAK Frateran Maumere Raih Juara I Turnamen Futsal Nusa Nipa dan Satu Duta Smater Wakili Sikka di Tingkat Provinsi

SMAK Frateran Maumere Raih Juara I Turnamen Futsal Nusa Nipa dan Satu Duta Smater Wakili Sikka di Tingkat Provinsi
Tim Futsal SMAK Frateran Maumere bersama tim pelatih dan manajer berpose bersama di Lapangan Futsal Unipa Indonesia, Jalan Kesehatan Maumere, Rabu (16/3/2022). Foto Istimewa.

 

MAUMERE, Pojokbebas.com – Tim Futsal SMAK Frateran Maumere (Smater) berhasil menjuarai I Turnamen Futsal Nusa Nipa Cup 2022 setelah di laga final mengalahkan SMAN I Maumere 3-2 di Lapangan Futsal Unipa
Indonesia, Rabu (16/3/2022) malam.  Tak hanya meraih juara, bahkan salah satu duta Smater yang terpilih menjadi pemain terbaik dalam turnamen ini atas nama Diego A. Vincentius de Paulo langsung dipilih menjadi salah satu skuat tim futsal yang mewakili Kabupaten Sikka yang berlaga di ajang serupa tingkat Provinsi dalam waktu yang akan datang.

Pencapaian tim futsal Smater ini diapresiasi oleh Kasek SMAK Frateran Maumere, Fr. M. Oswald, BHK, S.Pd, M.M. dan seluruh komponen sekolah. Disaksikan Florespos.net, Kamis (17/3/2022),  Kasek Smater Fr. M.
Oswald, BHK, S.Pd., M.M didampingi Manager Tim Futsal Smater Kristoforus Igo, S.Pd dan Head Coach Emanuel Polikarpus, S.Pd menerima tim Futsal SMAK Frateran Maumere dengan personel  Antonius R.K da
Cunha (penjaga gawang), Diego A. Vincentius de Paulo, Mario A. Dicky Wilyam (kapten), Petrus E. Badar, dan Andreas G. da Domez; Yosephus E. Carol Lodo, Aleander Nicola Mbele, Jose H.D. Christmans Parera, Vincento Parera, Mikhael Leonard Glen Ngaji, Petrus Jenius Tobi, Ponsianus Taru Tukan, Karol Y.C. Geraldo, dan Aprilo I. Rivado Kolit.  Kapten Tim Futsal Smater, Mario A. Dicky Wilyam didampingi pemain terbaik Turnamen Futsal Unipa Tahun 2022, Diego A. Vincentius de Paulo menyerahkan piala kepada Kasek SMAK Frateran Maumere, Fr. M.Oswald,
BHK.S.Pd, M.M.
BACA JUGA:
H-7 hingga H-1 Lebaran, 232 Ribu Kendaraan Melintas Tol Cileunyi
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More