TAHUN 2022: Kick Off Kebangkitan Alam Untuk Indonesia Raya & Dunia (Bagian 2 dari 3 Tulisan)
Oleh Komarudin Watubun, SH, MH (DPR-RI 2019-2024)
Presiden Joko Widodo merilis narasi jumpa dan bermain pingpong dengan Mark Zuckerberg, pendiri Facebook, di Amerika Serikat tahun 2016 dan Indonesia harus siap menghadapi kemajuan digital dunia. Industri-industri raksasa teknologi dunia, seperti Facebook, Epic Game, Roblox, dan Microsoft, membangun industri digital virtual Metaverse. (Humas Setkab RI, 15/12/2021).
Presiden RI Joko Widodo menyebut skala waktu 2 (dua) tahun menyiapkan strategi Metaverse. Ini juga dapat menjadi momentum sejak tahun 2022. Pada level operasional, Kementerian dan BUMN diharapkan membangun mindset digital, skill digital, kultur digital, infrastruktur digital, dan digital-governance dalam suatu ekosistem digital.
Namun, bagaimana membangun ekosistem digital versi Metaverse tanpa risiko-risiko dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara? Inheren dalam teknologi sosmed akhir-akhir ini ialah sulit filter penularan sifat patologis manusia, misalnya berbohong, hoaks, disinformasi, dan sejenisnya melalui sosmed. Selain itu, jenis-jenis teknologi semacam ini, memiliki gen-inheren lain yakni ‘monopoli’ dan ‘otoriter’; sebab berada di bawah kendali filosofi dan ideologi segelintir elit-industri teknologinya. (Zuo/Xinhua, 2021)