
KPK Lakukan OTT; 10 Orang Diamankan, Termasuk Bupati Nganjuk

JAKARTA, Pojokbebas.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini OTT KPK menyasar Bupati Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Novi Rahman Hidayat pada Senin (10/5) dini hari. Sebanyak 10 orang diamankan KPK dalam operasi ini.
“Informasi yang kami terima sejauh ini, Tim Gabungan telah melakukan permintaan keterangan atas dukungan jajaran Polres Nganjuk terhadap sekitar 10 orang yang diamankan, di antaranya Kepala Daerah dan beberapa ASN di Pemkab Nganjuk,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya kepada media, Senin (10/5).
Ali ngatakan bahwa tim KPK juga berhasil mengamankan barang bukti berupa duit dalam pecahan rupiah dalam OTT itu. “Saat ini masih dilakukan penghitungan dan dikonfirmasi kepada beberapa pihak yang telah diamankan tersebut. Perkembangannya akan kami sampaikan lebih lanjut,” terang Ali seranya mengatakan bahwa OTT tersebut merupakan kerja sama antara Bareskrim Polri dengan KPK.