87 KPM Terima BLT Dana Desa Liang Sola
Warga penerima BLT yang belum memiliki sanitasi atau WC layak, wajib mengisi lembaran komitmen berikut ditandatangani di atas kertas bermeterai.
“Warga penerima manfaat bantuan merasa bangga pada pemerintah karena Bantuan yang mereka terima sangat membantu mengatasi kesulitan mereka pada situasi Covid-19 ini. Mereka mulai berjubel di posko Covid-19 sejak pagi”, kata Kades Adrianus.
Penerima manfaat BLT, Yentri Yuliana Rejung, ibu hamil dari Dusun Tando menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Desaiang Sola. “Dengan bantuan ini saya bisa menyiapkan kelahiran anak saya dengan baik”, ucapnya bangga.
Hadir di lokasi pembagian BLT, staf pemerintah Kecamatan Lembor Avelina R. Wilti, Babinsa Desa Liang Sola, Serda Ketut Mertada, Tim gugus tugas Covid-19, Kader Pemberdayaan Manusia Desa Liang Sola, Margaretha Ellen, S.Pd dan pendamping Desa, Anggelus S. Suhadi, SPd. *(Robert Perkasa)