27 KK Dusun Asulait di Perbatasan Terima Bantuan Listrik Gratis, Bupati Belu: Terimakasih kepada PLN

GM PLN NTT juga mengatakan bahwa CSR ini merupakan kado Natal bagi warga Dusun Asulait serta berharap dapat digunakan sebaik-baiknya untuk meningkatkan ekonomi.

Pada kesempatan itu juga GM PLN UIW NTT memperkenalkan aplikasi PLN mobile kepada masyarakat Dusun Asulait.

Kepala Desa Sarabau, Belmindo R. Rinmalae juga menyampaikan bahwa hari ini Desa Sarabau mendapat berkat yang melimpah dan ini juga merupakan kunjungan Bupati yang pertama di Dusun Asulait.

“Terimakasih kepada PT. PLN, Bupati Belu yang hari ini sudah mengunjungi dusun Asulait, Desa Sarabau dan juga memberi kami oleh-oleh Natal,” ujarnya.

Kades Rinmalae juga menjelaskan bahwa Desa Sarabau merupakan Desa perbatasan dan hari ini lewat bantuan CSR PLN kepada 27 KK yang mendapat meteran listrik gratis, maka seluruh Kepala Keluarga di Desa Sarabau sudah memiliki listrik.

Emiliana Kaiguro salah satu penerima bantuan mengucapkan terima kasih kepada PT. PLN dan Bupati Belu karena telah membantunya karena selama ini dirinya hanya menarik kabel dari rumah tetangga karena belum memiliki meteran sendiri.

BACA JUGA:
Puan Miliki Banyak Prestasi, Pengamat: Saatnya Dia Pamerkan Hasil Kerjanya
Berita Terkait
Tinggalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan ditampilkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. AcceptRead More