
18 KK Petani Ndoso Gagal Panen, Tanam Padi Berbuah Batu

NDOSO, Pojokbebas.com –Banjir Jumat (25/2/2022) malam kirim petaka buat 18 petani di Desa Golo Keli, Kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Bulir padi yang mulai menguning lenyap seketika.
Petak-petak sawah berubah rupa menjadi sedimen pasir, batu kerikil nan gersang. Senyum sumringah para petani berubah jadi muram-durja. Sedih. Putus asa lantaran gagal panen. Tanam padi berbuah batu.
Tengoklah jejak banjir di sawah bapak Marselinus Maka. Tanaman padi yang mulai menguning disetrika dengan batu kerikil dan pasir pasca banjir surut. Belasan petani lainnya dalam kelompok tani (poktan) Lembu Nai, Watu Weti dan Poktan Nai Ca Anggit juga menderita kerugian serupa.
Yohanes Deo, Petugas Penyuluh Pertanian (PPL) yang bertugas di sana melaporkan bahwa ada 18 KK petani yang menjadi korban bencana tersebut. Dia merincikqn, sebanyak 2,25 hektar tanaman padi mereka (dari total luas tanam 101 hektar) rata tanah tertimbun material banjir.